Menu
Cahaya Akhwat

WASPADAI WAKTU YANG PALING BERBAHAYA




Cahaya akhwat – Tahukah saat-saat yang sangat berbahaya bagi kita? Dia lebih berbahaya dari pada pembunuh yang mencabik-cabik jasad kita. Dia adalah pembunuh yang culas, yang jika kita lengah, maka tanpa kita sadari, dia masuk dalam dan mengotori alam pikiran kita. Dan bermula situlah, dia terus bekerja hingga tanpa kita sadari dia telah banyak membunuh potensi, bahkan mungkin iman juga jasadnya.

Dia lebih berbahaya dari pada saat-saat genting karena ia bisa membunuh kita dalam kelengahan.

Waku luang adalah saat yang paling berbahaya.
Waktu luang yang membuat ibu-ibu berkumpul membicarakan aib-aib orang. Waktu luang anak pemuda nongkrong sambil main catur dan permainan lain sebagainya yang berujung pada perjudian.
Waktu luang banyak menyebabkan kita tenggelam dalam kelengan dunia maya.

Awalnya memang hanya untuk mengisi waktu, lama-kelamaan akan menjadi kebiasaan dan berakhir pada kecanduan sehingga semakin tak terkendali.

Bunuhlah waktu luangmu dengan hal-hal yang lebih bermanfaat, terlebih lagi demi kesehatan rohanimu. Isilah waktu dengan dzikir, tilawah, bacalah buku-buku yang memperkaya wawasan keislaman kita, silaturrahmi, dan masih banyak amalan lainnya yang sebenarnya sangat dibutuhkan oleh rohani.

Aturlah waktu secermat mungkin. Jangan biarkan waktu luang merayu kita yang akhirnya merongrong dan terus menyeret kita dalam kesia-siaan. 

Ingatlah, ketika pikiran kau fokuskan pada rohanimu, maka kau akan merasakan manisnya iman. Ketika kau totalitaskan pada ilmu, maka kau akan menikmati kemegahan ilmu dan fakirnya dirimu.
Kelalaian hanyalah akan membuat semakin jauh dari Robb, jiwa semakin sepi dan rohani semakin gersang.

“Dan bersegeralah kamu kepada ampunan dari Tuhanmu dan kepada surga yang luasnya seluas langit dan bumi yang disediakan untuk orang-orang yang bertakwa.” (Ali Imran : 133)




Tidak ada komentar